Monday, May 28, 2012

Instagram Socialmatic, Kamera Instagram pertama di Dunia


Apa yang terpikir dibenak kita, jika kita membayangkan icon instagram yang berbentuk kamera tersebut dibuat menjadi nyata? senang, kagum, kaget, mungkin semua perasaan tersebut akan menjadi satu di pikiran kita. Tetapi, ADR Studio dikabarkan telah merakit sebuah kamera konsep yang tampilannya sangat mirip dengan icon instagram tersebut. Walaupun kamera tersebut masih berbentuk konsep, jika ada donatur yang tertarik dengan konsep tersebut bukan tidak mungkin jika nantinya kamera yang diberi nama Instagram Socialmatic Camera ini akan booming di pasaran.


Kamera ini nantinya akan menggunakan layar touch screen dengan ukuran 4,3 inci dan juga dibekali dengan fitur Wifi serta Bluetooth di dalamnya. Selain itu di kamera ini juga tertanam memori sebesar 16GB, 4 kantung tinta warna dan slot kertas foto. Kita pasti bertanya-tanya untuk apa sebenarnya tinta dan juga kertas foto yang ada di dalam kamera ini, sebenarnya kamera Socialmatic ini menggabungkan mekanisme digital serta polaroid secara bersamaan, sehingga selain kita bisa menyimpan hasil foto yang ada dalam format soft copy, juga bisa kita cetak seperti kamera polaroid.

Untuk lensa, di Socialmatic ini tersedia 1 lensa utama dan juga terdapat filter 3D serta LED flash didalamnya. Semoga saja kamera konsep ini dapat segera terwujud dan diproduksi dalam jumlah massal, tentunya banyak pecinta kamera yang pasti akan melirik kamera ini dan tidak sabar dengan kehadirannya. #Ryan Maulana

Comments System

Disqus Shortname