Thursday, October 30, 2014

Workshop Career : “Mengungkap Rahasia Sukses Lolos Seleksi Kerja”

Kampus BSI selalu mengadakan berbagai terobosan baru diberbagai bidang. Baru-baru ini pada tanggal 20-30 Oktober 2014 di BSI Karawang, BSI Bekasi, BSI Jakarta dan BSI Tangerang tepatnya diKampus Cikampek, Karawang, Kaliabang, Cut Meutia, Cibitung, Cikarang, Cengkareng, Salemba, Dewi Sartika, Jatiwaringin, Kalimalang, Ciledug, Pemuda, Ciputat dan BSD  telah dilaksanakan workshop career (pelatihan)  tentang tahapan seleksi kerja. 

Mengusung tema “mengungkap rahasia sukses lolos seleksi kerja”.  BSI Career Center yang khusus menangani persiapan dan pengembangan karir  mengundang trainer yang sangat ahli dan berpengelaman dibidang rekrutmen SDM.  Ambarwati, Nenden Nurhayati,  Iwan Radi Setiawan, Maimun Wahid yang sudah malang melintang memimpin berbagai perusahaan nasional/internasional, Budi Santoso yang lebih dari 10 tahun menjadi direktur Pengembangan SDM dan trainer utama dari Lembaga Pelatihan Striving To Lead, juga Aan Rahman dan Heri Kuswara yang sangat berpengalaman dibidang Pelatihan SDM dan mengelola pusat persiapan dan pengembangan karir. 


Pelaksanaan Workshop Career di  kampus-kampus BSI berjalan sukses, hal ini terlihat dari antusiasme dari seluruh peserta terhadap materi dan pelatihan yang disampaikan oleh narasumber.

Diawali dengan Seminar Motivasi tentang Strategi Sukses Meraih Karir Gemilangdimana trainer mengungkapkan tentang pilihan karir yang sesuai dengan minat, bakat dan kompetensi juga disampaikan bagaimana mengetahui dan menggali potensi diri. Sesi kedua diisi dengan penyampaian Tips & Trik Membuat Surat Lamaran Kerja berikut simulasi dari pembuatan lamaran kerja dan CV yang menarik dan mempunyai nilai jual.  "Kiat Sukses Wawancara Kerja"  dipresentasikan pada sesi ketiga  dilengkapi dengan 3-5 peserta maju kedepan untuk melakukan simulasi wawancara kerja dengan trainer. 

Sesi Keempat trainer menyampaikan Kunci Sukses Menjawab Soal Psikotes dan Simulasi tentang berbagai type soal psikotes sebanyak 30-50 soal.  Lagi-lagi meskipun pelatihan dilaksanakan cukup lama, peserta tidak terlihat kelelahan, bosan ataupun ngantuk hal ini terlihat dari antusiasme peserta untuk bertanya. Tanya jawab dibagi kedalam dua sesi dimana setiap sesi diberikan kesempatan kepada empat peserta.

Tiga jam sudah workshop career dilaksanakan, dengan kegiatan ini diharapkan dapat mempersiapkan mahasiswa BSI khususnya agar mampu menjadi pemenang dalam berkompetisi didunia kerja. ( Kontributor)



Comments System

Disqus Shortname