Friday, June 1, 2012

Pentax K-30, Kamera Entry Level yang Tahan Air dan Debu


Seakan tak mau kalah bersaing dengan para pesaingnya, Pentax salah satu produsen kamera SLR akan mengeluarkan produk terbarunya juli ini. Pentax K-30 DSLR terbaru keluaran Pentax ini memiliki resolusi kamera 16 MP dan menggunakan sensor APS-C didalamnya. Selain itu, kamera ini memiliki shutter speed maksimal hingga 1/6000 sec dan juga 100 % coverage view finder.

Bagi kalian yang akan memotret di ruangan minim cahaya tak perlu kuatir, karena Pentax K-30 ini memiliki ISO 100 - 12.800 dan jika masih kurang masih bisa ditingkatkan lagi hingga 25.600. K-30 ini juga memiliki 11 titik fokus dan burst shooting dengan kecepatan maksimal 6 fps. Kamera ini juga dapat merekam video dengan kualitas full HD dengan resolusi diantaranya 1920 x 1080 (30, 25, 24 fps), 1280 x 720 (60, 50, 30, 25, 24 fps).

Oleh produsennya kamera ini diklaim tahan terhadap air dan anti debu, sehingga sangat cocok untuk fotografer atau kalian yang gemar melakukan kegiatan luar ruangan dan suka mengabadikan moment. Pentax K-30 ini mempunyai 3 pilihan warna, hitam, biru dan juga putih kita tinggal memilih sesusai warna kesukaan kita. Kamera ini nantinya akan di bandrol dengan harga sekitar USD 849 atau sekitar Rp 7,9juta (body only), sedangkan jika dilengkapi lensa kit (18-55mm) dihargain sekitar USD 899 atau sekitar Rp 8,3juta. Kita lihat nanti seberapa besar konsumen kamera DSLR akan tertarik terhadap Pentax K-30 ini dibandingakan dengan para pesaing lainnya yang sama-sama meluncurkan DSLR entry-level yang hampir serupa dengan K-30. #Ryan Maulana

Comments System

Disqus Shortname