Friday, May 8, 2015

BTPN Syariah Seleksi Mahasiswa BSI dan STMIK Nusa Mandiri

Selasa, 28 April 2015 BTPN Syariah untuk ke lima kalinya melaksanakan seleksi kerja langsung lulusan AMIK BSI dan STMIK Nusa Mandiri di Kampus STMIK Nusa Mandiri di Jalan Veteran II No.20 A. Pukul 08.00 WIB acara dimulai dengan registrasi peserta yang dikoordinir oleh staf BSI Career Center (BCC) Sukabumi, yang dilanjutkan dengan sesi pembukaan. Barulah kemudian pihak perusahaan memberikan beberapa penjelasan mengenai profil perusahaan dan posisi kerja yang dibutuhkan untuk selanjutnya diadakan seleksi  berupa psikotest, tercatat 80 peserta yang mengikuti kegiatan ini, terdiri dari Lulusan BSI, Nusa Mandiri dan umum.

Adapun posisi yang dibutuhkan yaitu Relationship Officer (RO), Resident Auditor (RA), Costumer Service (CS), Social Media Optimization (SMO) dan Admin.  “Kami sangat senang melihat antusiasme dan kesiapan dari lulusan  BSI dan Nusa Mandiri untuk bergabung dengan Perusahaan kami”, ujar Faizal priadi selaku Team Resourcing Jabar. Rizal Amegia selaku Kepala BSI Career Center mengatakan, “BSI dan Nusa Mandiri sangat sering dipercaya oleh perusahaan sebagai tempat melaksanakan seleksi kerja langsung. Dan yang membuat kami puas adalah, sudah banyak dari lulusan BSI dan Nusa Mandiri yang terekrut melalui campus recruitment ini”. Redaksi

PT Mandala Multi Finance Rekrut  Mahasiswa dan Lulusan BSI 

Animo dari mahasiswa dan lulusan BSI sangat besar ketika diadakan seleksi kerja langsung dikampus. Kali ini PT Mandala Multi Finance dengan peluang karir yang  ditawarkan adalah sebagai Surveryor, Administration Accounting dan Office  Administrasi.  Seleksi kerja yang dilaksanakan pada tanggal 30 april 2015 ini dimulai pukul 09.00 sampai pukul 15.00 WIB baik tes psikotes maupun wawancara kerja. dari sekian banyak peserta yang ikut serta dalam kegiatan ini 50 persen lolos dan lanjut interview akhir dengan user di kantornya bahkan awal mei mereka harus mulai bekerja dan langsung di tempatkan ke cabang yang tidak jauh dari tempat tinggal peserta.

Ucapan terima kasih yang tak berkesudahan disampaikan langsung oleh pihak PT.Mandala Multifinance kepada BSI Career Center (BCC) atas suksesnya kegiatan ini, “tepat memang BSI dengan perusahaan kami  menjadi mitra terbaik dalam rekrutmen SDM Lulusan BSI, terima kasih BSI, sukses terus buat BSI dan BSI Career Centernya”, ujar perwakilan dari PT Mandala Finance. Inggit sebagai salah satu lulusan BSI yang ikut dalam campus recruitment ini mengatakan “Untung dulu pilih kuliah di BSI, jadi gampang dech dapet kerjanya..ga usah cari kesana kemari repot-repot bawa lamaran dan kirim lamaran, cukup datang ke kampus ikut seleksi...lolos akhirnya saya, terima kasih BSI, terima kasih juga BSI Career Center”. redaksi


PT. KARYA PUTERA SURYA GEMILANG  SIAP MENERIMA LULUSAN  
BSI KARAWANG AMIK BSI

 Karawang bekerja sama dengan PT. Karyaputra Surya Gemilang atau yang lebih dikenal dengan nama KPSG bergerak di bidang Business Services Management, menyelenggarakan Campus Recruitment pada hari Kamis, 7 Mei 2015. Seleksi kerja langsung yang dilaksanakan mulai pukul 09.00 WIB sampai dengan 17.00 WIB ini diikuti oleh 90 orang para pencari kerja, yang terdiri dari mahasiswa, alumni, maupun masyarakat umum. Dalam seleksi kerja tersebut PT. KPSG membuka kesempatan untuk mengisi posisi Frontliner, Staff Administrasi, Admin IT, Sales Person, Staff Administrasi Kredit Mikro dan Marketing.

Salah seorang alumni yang mengikuti seleksi ini berkomentar "Ini merupakan kerja nyata BSI melalui BSI Career Center untuk menjembatani mahasiswa ataupun alumni dengan dunia industri, agar mahasiswa maupun alumni bisa mendapatkan pekerjaan dengan mudah". Seleksi kerja langsung oleh PT. KPSG ini dibuka dengan presentasi tentang perusahaan yang dibawakan oleh Manager HRD perusahaan tersebut, dengan batch pertama ditutup pada pukul 12.00WIB dan batch 2 dimulai pada pukul 13.00WIB kemudian selesai pada pukul 17.00WIB. Seleksi kerja yang dibagi menjadi 2 batch tersebut berjalan dengan lancar tanpa (Heri Kuswara)

Comments System

Disqus Shortname