Wednesday, June 19, 2013

Tommy Triyanto Ketua Senat BSI Cengkareng

MajalahInspirasi.net, Jakarta-- Perhitungan suara untuk pergantian ketua senat BSI Cengkareng periode 2013-2014, bertempat di BSI Cengkareng (17/06).  Penghitungan hak suara dimulai mulai pukul 19.40 sampai 21.30 , terdapat dua kotak yang menampung surat suara yang telah dipilih oleh mahasiswa BSI Cengkareng. Kotak pertama berisi sebanyak 252 dan kotak yang kedua berisi 250 hak suara.

Jumlah yang diperoleh adalah Pemilih No. 1 Sebanyak 312, Pemilih untuk No. 2 yaitu sebanyak 147 dan hak surat suara yang tidak sah sebanyak 43 jadi total surat suara yang terpakai sebanyak 502 mahasiswa yang memilih dan menjadi perwakilan atas hak suara para mahasiswa yang lain.  Dan penghitungan suara dimenangkan oleh No. 1 yaitu Tommy Triyanto yang sebelumnya merupakan wakil ketua senat

Penghitungan suara disaksikan dari beberapa kalangan diantaranya disaksikan oleh perwakilan mahasiswa umum, dari senat yang diwakili oleh Muhamad Yunus yang merupakan ketua senat periode 2012-2013, perwakilan dari BEM, perwakilan dari UKM karate yang sekaligus merupakan ketua pelaksana, Perwakilan dari dosen, serta perwakilan dari Cleaning Service. Semua menghitung dengan seksama agar tidak ada kesalahan dalam penghitungan suara dan tidak ada kecurangan dari berbagai pihak.

Namun sangat banyak yang tidak tahu fungsi pencoblosan ini untuk apa, lalu senat itu apa, dan banyak lagi. Salah seorang mahasiwa jurusan KA bernama Rospina ia mengatakan bahwa ia tidak mengetahui mengenai pemilihan ini karna sebelumnya tidak tahu kalau ada pemilihan ketua senat yang baru. Namun ia berharap siapapun yang menang jadilah yang amanah, jujur dan bekerja untuk aspirasi mahasiswa. [A5]

Comments System

Disqus Shortname