Saturday, April 13, 2013

Siapa Pertanyakan Independensi Kami?


Inspirasi - Informasi adalah kekuasaan, semakin banyak orang yang memiliki informasi , pembagian kekuasaan semakin luas. Peluang masyarakat mendapatkan informasi adalah faktor dasar bagi sistem integritas sebuah negara atau lembaga. Tanpa peluang itu, lembaga-lembaga demokrasi tidak akan dapat berjalan sebagaimana mestinya,dan warga negara tidak dapat menjalankan haknya. Alat utama untuk menyuguhkan informasi pada rakyat adalah media yang independen dan bebas.

Media merupakan salah satu alat seseorang menyampaikan pesan dan mendapatkan informasi. Kualitas dan isi dari media itu sendiri berpengaruh besar dengan kehidupan masyarakat, ini dilihat dari bagaimana media bisa mengkonstruksi pola pikir manusia (konstruksi realitas). Media massa yang kita ketahui merupakan saran penyampaian informasi kepada khalayak, dan inilah fungsi mereka untuk menanamkan nilai-nilai, kepercayaan dan tingkah laku. Pabrik (media) inilah yang mengatur atau secara tidak langsung mengizinkan pesan atau informasi mana yang akan dikonsumsi oleh masyarakat sebagai penikmat media.

Tugas pokok seorang wartawan adalah mencari kemudian menulis berita. Berita tersebut tentunya independen tapi berpihak kepada kebenaran. Setiap sisi memiliki keindependenan dan kebenaran dari setiap kacamata yang digunakannya. Berbicara soal kebenaran saat ini kembali kepada Al-Qur'an dan Al-Hadist tanpa mencoreng pilar islam adalah kebenaran yang kami gaungkan. Karena itu adalah satu-satunya pedoman hidup yang diyakini dan dijadikan pegangan dan peta untuk menuju kepada jalan kebenaran.

Lembaga Pers bukan semata-mata hanya sebuah kumpulan orang-orang pemprovokasi tanpa solusi, bukan juga sabun cuci piring hajatan organisasi. Meskipun memiliki tugas  mewujudkan media yang bertanggung jawab dan independen harus dipikul terutama oleh media sendri. Wartawan memang harus bekerja membangun kepercayaan publik. Dan menunjukan independensi, objektivitas dan profesionalismenya setiap waktu agar memperoleh kepercayaan publik dan agar masyarakat punya rasa percaya diri. Pada saat yang bersamaan, penting sekali bahwa pemilik media memastikan bahwa wartawan mendapat gaji yang dapat mendorongnya untuk bersikap independen,bukannya dependen.

Sehingga proses pembelajaran itu terus berlanjut mengarah kepada kebaikan, merubah yang tidak beraturan, memperbaiki untuk menuju kebenaran. Tidak ada kebenaran yang betul-betul absolute selain segala kepunyaan hanya milik Allah SWT.

Siapakah diantara orang-orang yang berakal yang tidak akan terpikat hatinya dan perhatiannya oleh cara islam membawa manusia kepada mengetahui TuhanNya. Sudah tak ayal lagi bahwa hanyalah keislaman atas manusia dan kemanusian yang membuka dan memobilisasi akal manusia untuk mendapatkan tempat yang terbaik dan semestinya didalam kehidupan.

Bukankah islam amat mencela orang-orang yang tidak menggunakan akalnya, orang-orang yang terikat fikirannya dengan kepercayaan dan paham-paham yang tak berdasar kepada landasan yang benar, yaitu mereka yang tak mau memeriksa apakah kepercayaan dan paham-paham yang disuruh orang untuk diterima dan dianut adalah benar dan berdasar kepada kebenaran atau tidak.

Akan tetapi ini berlaku didepan kita. Semua ini berlaku lantaran tidak meletakan sesuatu pada tempatnya. Lantaran salah pasang dan lantaran kurang periksa dan kurang selidik. Mahabenar Allah Ta'ala dan Mahamulia Rasulullah SAW. Waallahualam *A001*

Comments System

Disqus Shortname