Friday, April 24, 2015

Cuma Mahasiswa BSI Saja yang Tahu!

Setelah lulus dari SMA tentunya banyak yang ingin melanjutkan ke jenjang selanjutnya. Namun sebagian siswa yang orang tuanya berpenghasilan rendah, biaya kuliah menjadi beban tersendiri. Hadirnya Bina Sarana Informatika (BSI) khususnya dikalangan masyarakat menengah untuk mengkuliahkan anaknya menjadi solusi. Berikut ini adalah beberapa fakta yang hanya mahasiswa BSI saja yang mengetahuinya.



1.  BSI murah tapi fasilitas lengkap!




Murah bukan berarti murahan, mengabaikan hak mahasiswa untuk menggunakan fasilitas kampus. Tidak dengan BSI, walau biaya murah justru berbagai fasilitas tersedia, mulai dari ruang kelas ber AC, proses perkuliahan wajib memakai laptop, download modul melalui ruang mahasiswa khusus di website, serta dosen yang berkompeten. Bagi mahasiswa Broadcast, studio BSI TV dan Radio tersedia di kampus BSI Pemuda Jakarta Timur.  Selain itu ketika wisuda telah tersedia BSI Convention Center di kampus BSI Square kali abang Bekasi.

2. Ternyata kebanyakan teman sekelas kita adalah pekerja



Nyatanya memang kebanyakan teman-teman kita dikelas sebagai pekerja baik kelas pagi atau sore. Ini yang menjadikan mahasiswa BSI berbeda dengan lainnya. "Mahasiswa Strong!" mereka harus membagi waktu antara kerja dan kuliah, yang paling menyulitkan adalah ketika UTS dan UAS apabila waktu kerja dan kuliah bersamaan.


3. Bisa remedial nilai UTS & UAS !



Tidak perlu kecewa saat nilai UTS dan UAS kurang memuaskan keluar di website ruang mahasiswa. Karena pihak akedemik BSI menyediakan remedial untuk perbaikan kedua nilai tersebut. Mulai dari pembayaran dan ujian dilakukan secara online. Praktis bukan?


4. Bisa mutasi kampus!



Tempat pekerjaan pindah? atau orang tua pindah? Karena di BSI bisa mutasi kampus atau pindah cabang, dari kampus A ke kampus B. Prosesnya mudah hanya membuat surat pernyataan ke lembaga, membayar sejumlah uang yang sudah ditentukan, anda bisa pindah kampus sesuai keinginan.


5. Hanya sedikit yang ikut kegiatan kemahasiswaan



Berbeda dengan mahasiswa lainnya, mungkin karena kebanyakan adalah pekerja. Kegiatan unit kemahasiswaan kurang diminati oleh ribuan mahasiswa BSI. Padahal ada banyak unit  Kegiatan Mahasiswa (UKM) seperti Senat,Pers Kampus, Basket, Kerohanian dan lainnya.

Masih ada yang kurang? silahkan ditambahkan apa saja yang kamu ketahui di KAMPUS TERCINTA BSI :)


Comments System

Disqus Shortname